Kebaktian I
(On-Site pk 06.00 wib)

Kebaktian II
(On-Site & Live Streaming pk 08.00 wib)

Kebaktian III

(On-Site & Live Streaming pk 10.30 wib)

Kebaktian IV

(On-Site pk 17.00 wib)

Komisi Anak

Keberadaan Komisi Anak di GKI Gunsa adalah sebagai wadah pembinaan bagi jemaat anak-anak mulai dari bayi sampai dengan usia 13 tahun. Masa kanak-kanak merupakan masa yang paling penting bagi pembentukan karakter dan kepribadian sehingga anak perlu mendapatkan bimbingan dan perhatian yang baik dan benar agar di usia dewasanya nanti anak tersebut menjadi garam dan terang bagi sesamanya. Tanggung jawab pembinaan anak tidak hanya berada pada orang tua dan guru di sekolah saja, tetapi guru rohani (Guru Sekolah Minggu) di gereja mempunyai peranan yang tidak kecil dalam hal tersebut. Menyadari hal inilah maka Majelis Jemaat GKI Gunsa merasa perlu dibentuk suatu komisi khusus yaitu Komisi Anak untuk memperhatikan pembinaan anak-anak di GKI Gunsa.

Anak-anak di GKI Gunsa dapat beribadah khusus dengan teman-teman sebayanya di Sekolah Minggu. Dalam kelas Sekolah Minggu, anak-anak diajarkan untuk mengenal Firman Tuhan, berdoa dan bernyanyi memuji Tuhan. Tidak hanya pembinaan yang bersifat rohani saja, anak-anak juga dididik untuk memiliki mental dan karakter yang baik, yang serupa dengan Kristus. Dalam kelas Sekolah Minggu, anak-anak akan dibimbing dan didampingi oleh Guru-guru Sekolah Minggu (GSM).

Visi

Menjadi sekolah minggu yang mendidik dan mengajar anak-anak menjadi tunas pohon zaitun untuk tumbuh besar seperti pohon zaitun yang berguna bagi Tuhan dan sesama

manusia.

Mazmur 128 : 3b “…anak-ankmu seperti tunas pohon zaitun sekeliling mejamu!’ (Minyak zaitun dipakai untuk menerangi Bait Allah),

 

Misi

1. Mengajar anak-anak sekolah minggu akan kasih Tuhan dan karya-karya-Nya kepada manusia, dan mengalami perjumpaan dengan Tuhan.

2. Menumbuhkan sikap takut akan Tuhan kepada anak-anak sekolah minggu.

3. Memotivasi anak-anak sekolah minggu untuk dapat berdoa dan membaca Alkitab secara rutin setiap hari,

4. Memotivasi anak-anak sekolah minggu untuk dapat menggunakan talenta dan hidup mereka bagi kemuliaan Tuhan sejak mereka masih kecil.

 

Kegiatan

1. Sekolah Minggu Minggu, pukul 08.00 wib & 10.30wib

a. Batita (Onsite)

    – Batita A (<2 tahun) Komisi Anak GKI Gunsa)

    – Batita B (2 tahun)

    – Batita C (3 tahun)

b. Balita  :  TK A dan TK B

c. Kelas Kecil  :  1 – 3 SD

d. Kelas Besar  :  4 – 6 SD

e. Kelas Tunas (Kelas 7)

 

2. Kelas Calon Guru Sekolah Minggu 04 Juni  –  Agustus 2023 (Online & Onsite)

3. Sekolah Bina Iman Sabtu pukul 10.00 wib

4. Paduan Suara Tunas Zaitun 1 Minggu pukul 09.30wib – 10.30wib

5. Paduan Suara Tunas Zaitun 2 Minggu pukul 09.30wib – 10.30wib

6. Ensamble Anak Minggu pukul 09.30wib – 10.30wib

7. Tarian Anak Minggu pukul 09.30wib – 10.30wib

 

Kegiatan di Kelas Sekolah Minggu (Onsite)

A. Rutin :

     Berdoa, Bernyanyi bersama, Mendengarkan

     Firman Tuhan, Memberi persembahan,

     Membuat aktivitas.

B. Non Rutin :

     Nonton Film, Panggung boneka, Perjamuan

     kasih, Aksi kasih peduli.

 

Kegiatan di Sekolah Minggu (Onsite)

1. Perayaan Natal

2. Perayaan Jumat Agung dan Paskah

3. Bulan Keluarga

4. Persekutuan Alam Terbuka (PAT)

5. Sekolah Injil Liburan (SIL)

6. Kamp Anak (kelas Tunas)

7. Kegiatan Go Green (Cinta Lingkungan)

8. Kunjungan Kasih (ke Panti Asuhan, dll)

 

Kegiatan di Sekolah Minggu (Online)

1. Ibadah Natal

2. Ibadah Jumat Agung dan Paskah

3. Sekolah Injil Liburan (SIL)

4. Kamp Anak (kelas Tunas)